Webinar Literasi Digital Berdakwah Indah Di Ruang Digital Kabupaten Serdang Bedagai Provinsi Sumatera Utara


Rangkaian Webinar Literasi Digital di Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara kembali bergulir. Pada Sabtu, 7 Agustus 2021 pukul 09.00 hingga 12.00, telah dilangsungkan Webinar bertajuk “Berdakwah Indah di Ruang Digital”.

Kegiatan massif yang diinisiasi dan diselenggarakan oleh Direktorat Pemberdayaan informatika Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Kominfo RI ini bertujuan mendorong masyarakat menggunakan internet secara cerdas, positif, kreatif, dan produktif sehingga dapat meningkatkan kemampuan  kognitif-nya untuk  mengidentifikasi hoaks serta mencegah terpapar berbagai dampak negatif penggunaan internet. 

Pengguna internet di Indonesia pada awal 2021 mencapai 202,6 juta jiwa. Total jumlah penduduk Indonesia sendiri saat ini adalah 274,9 juta jiwa. Ini artinya, penetrasi internet di Indonesia pada awal 2021 mencapai 73,7 persen. 

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Kominfo Semuel Abrijani Pangerapan mengatakan Indonesia masih memiliki pekerjaan rumah terkait literasi digital. "Hasil survei literasi digital yang kita lakukan bersama siberkreasi dan katadata pada 2020 menunjukkan bahwa indeks literasi digital Indonesia masih pada angka 3,47 dari skala 1 hingga 4. Hal itu menunjukkan indeks literasi digital kita masih di bawah tingkatan baik," katanya lewat diskusi virtual. Dalam konteks inilah webinar literasi digital yang diselenggarakan oleh Kementerian Kominfo RI ini menjadi agenda yang amat strategis dan krusial, dalam membekali seluruh masyarakat Indonesia beraktifitas di ranah digital.

Pada webinar yang menyasar target segmen mahasiswa, dihadiri oleh sekitar 576 peserta daring ini, hadir dan memberikan materinya secara virtual, para narasumber yang berkompeten dalam bidangnya, yakni Ilyas Ichsani, M.Hum, Dosen Pendidikan Agama Islam; Anwar Fattah, S.T., M.TI, Dosen dan Cyber Security Officer IT PHKT; Dr. Ansari Yamamah, M.A, Gelar Datuk Pandya Wangsa dan Dosen UIN Sumatera Utara; dan H. Muhammad Zuhirsyan, Lc., MA, Dosen Politeknik Negeri Medan. Nalia Rifika sebagai Key Opinion Leader (KOL) dan memberikan pengalamannya. Para narasumber tersebut memperbincangkan tentang 4 pilar literasi digital, yakni Digital Culture, Digital Ethic, Digital Safety dan Digital Skill. 

Para peserta mengikuti dengan antusias seluruh materi yang disampaikan dalam webinar ini, terlihat dari banyaknya tanggapan dan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada para narasumber. Seperti Amanda Salsabila yang bertanya bagaimana cara kita meminimalisir ataupun menghilangkan hoax di kalangan orang tua yang masih gampang terikut berita berita hoax yang terdapat di media sosial? Narasumber H. Muhammad Zuhirsyan, Lc., MA menanggapi biasanya orang tua mengakses informasi yang berbeda jadi berita yang didapat hanya dengan satu pihak, bagaimanapun kita harus menghormati dan jangan sampai tersinggung.

Webinar ini merupakan satu dari rangkaian webinar yang diselenggarakan di Kabupaten Serdang Bedagai. Masyarakat diharapkan dapat hadir pada webinar-webinar yang akan datang.


(litdig/nf)

Tags